MELAKUKAN PEKERJAAN BESAR

Baca: Yohanes 14:12


Bacaan tahunan: 1 Tawarikh 21-23

Di saat para murid sedih karena akan berpisah dengan Guru mereka, Yesus meyakinkan mereka bahwa kuasa-Nya akan memampukan mereka bertahan terhadap permusuhan dunia. Bahkan akan menolong mereka untuk meneruskan pekerjaan (erga-miracles -mukjizat) Yesus. Dikatakan "pekerjaan besar" karena dilakukan melalui iman di dalam Kristus, demi kemuliaan Allah.

Lalu, apakah yang dimaksudkan dengan frasa "lebih besar" dari yang Yesus lakukan? Kata "lebih besar" (meizona) tidak berarti lebih besar secara jumlah, tetapi secara kualitas. Namun, sangat tidak mungkin pekerjaan para murid nantinya akan lebih besar secara kualitas dibandingkan Yesus. Pengertiannya adalah, mereka diberi hak istimewa untuk bersaksi melalui perkataan dan perbuatan tentang penggenapan karya Kristus dan pemenuhan akan kedatangan kerajaan-Nya. Dimana pelayanan Yesus sampai kepada kematian dan kebangkitan-Nya hanyalah menjadi pertanda awal akan kegenapan semuanya ini. Tanda berikutnya adalah kehadiran dan kuasa Roh Kudus dalam kehidupan para murid seperti catatan penulis Ibrani, "Allah meneguhkan kesaksian mereka oleh tanda-tanda dan mukjizat-mukjizat dan berbagai-bagai penyataan kekuasaan dan karunia Roh Kudus, yang dibagi-bagikan-Nya menurut kehendak-Nya" (Ibr. 2:4).

Jika perkataan Yesus ini sungguh sedemikian dahsyat, sudahkah Anda termasuk dalam barisan para murid yang sedang melakukan pekerjaan besar-Nya seiring dengan usia kekristenan Anda? Jika belum, marilah bergegas untuk kembali kepada jalur yang sudah ditetapkan-Nya bagi kita. --mukjizat/Renungan Harian


ALLAH BUKAN SAJA MENGHARAPKAN SAYA MELAKUKAN KEHENDAK-NYA, TETAPI DIA BERADA DI DALAM SAYA UNTUK MELAKUKANNYA.-OSWALD CHAMBERS


Recent Comments

Navigation

Change Language

Social Media